Menyambut kehadiran buah hati tentu menjadi salah satu harapan terbesar setelah menikah. Banyak persiapan yang dilakukan sejak jauh-jauh hari sebelum kehamilan benar-benar datang. Apalagi ketika sudah mendekati Hari Perkiraan Lahir (HPL).
Kamu dan pasangan pasti disibukkan dengan persiapan jelang persalinan. Dari berbagai persiapan yang dilakukan, ada satu hal yang tidak kalah penting untuk dipersiapkan yaitu mencari tahu mengenai lokasi, metode dan biaya persalinan. Pasalnya hampir setiap tahunnya biaya persalinan cenderung berubah dan mengalami kenaikan.
Untuk saat ini, estimasi biaya melahirkan tahun 2022 berada di kisaran Rp6,7 juta hingga Rp23 juta untuk persalinan normal. Sementara, untuk persalinan caesar estimasi biayanya berada di kisaran Rp9,8 juta hingga Rp48,8 juta. Tentu saja harga ini tergantung dari masing-masing kebijakan dan fasilitas rumah sakit.
Berikut beberapa informasi mengenai estimasi biaya melahirkan tahun 2022 di rumah sakit.
1. Rumah Sakit Mitra Keluarga Kelapa Gading
Berikut ini perkiraan biaya melahirkan tahun 2022 di RS Mitra Keluarga Kelapa Gading.
Persalinan Normal: Rp 18.886.000
Persalinan Caesar:
Kelas I: Rp 27.500.000
Kelas II: Rp 23.300.000
Kelas III: Rp 20.000.000
Harga tersebut berlaku untuk pasien umum, pasien asuransi, dan pasien perusahaan. Namun harga tersebut tidak untuk persalinan di hari minggu atau libur, dan tidak ada permintaan waktu.
Fasilitas yang didapatkan yakni jasa dokter (obgyn, anestesi, dan anak), sewa kamar operasi, pemeriksaan laboratorium dan penunjang, pemakaian alat, obat/alkes anestesi dan bedah, visit dokter, kamar rawat untuk 3 hari perawatan, obat/alkes di ruang vk, obat/alkes di ruang perawatan, jasa suntik dokter anak, serta administrasi dan materai.
RS Mitra Keluarga Kelapa Gading berlokasi di Jalan Raya Gading Kirana Kav.2 RT.18/RW.8, Kelapa Gading, Jakarta Utara. Informasi lebih lanjut kamu bisa menghubungi nomor telepon 021-45852700/45852800 ext.1555/1666 atau melalui Whatsapp di nomor 082111915767.
2. Rumah Sakit Ibu Anak ASIH
Adapun biaya persalinan di Rumah Sakit Ibu Anak ASIH yakni sebagai berikut.
Persalinan Normal:
VIP medium: Rp 25.900.000
Super VIP: Rp 27.500.000
VVIP: Rp 28.000.000
Persalinan Caesar:
VIP medium: Rp46.900.000
Super VIP: Rp47.500.000
VVIP: Rp48.850.000
RSIA ASIH berlokasi di Jalan Panglima Polim I No.34 RT.1/RW.3, Melawai, Kec. Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Untuk saat ini RSIA ASIH sedang dalam renovasi, sehingga tidak ada pilihan untuk kamar kelas I, II, III, dan VIP.
Untuk informasi lebih lanjut bisa menghubungi RSIA ASIH di nomor telepon 021-2700610 ext. 0/152/154 atau melalui Whatsapp di nomor 08118474006 & 081285272337.
3. Brawijaya Duren Tiga
Estimasi biaya melahirkan di Brawijaya Duren Tiga.
Persalinan Normal:
VVIP (Suites): Rp23.000.000
VIP A: Rp21.250.000
VIP B: Rp20.500.000
VIP C: Rp18.750.000
Kelas I: Rp16.750.000
Kelas II: Rp14.500.000
Kelas III: Rp12.500.000
Persalinan Caesar:
VVIP (Suites): Rp44.000.000
VIP A: Rp41.750.000
VIP B: Rp40.000.000
VIP C: Rp36.500.000
Kelas I: Rp33.000.000
Kelas II: Rp28.000.000
Kelas III: Rp24.750.000
RS Brawijaya Duren Tiga berlokasi di Jalan Duren Tiga Raya No.5 Pancoran, Jakarta Selatan. Untuk informasi lebih lanjut, bisa menghubungi melalui Whatsapp di nomor 087774109225 atau kunjungi media sosial Instagramnya di @brawijayadurentiga.
4. Rumah Sakit Permata Depok
Estimasi biaya melahirkan di RS Permata Depok.
Persalinan Normal: Rp6.700.000 (Kelas III)
Persalinan Caesar:
VIP: Rp 25.000.000
Kelas III: Rp 9.800.000
RS Permata Depok memberikan akses untuk suami mendampingi istri selama proses persalinan. Tentunya setelah melakukan screening.
Rumah sakit ini berlokasi di Jalan Raya Muchtar No.22, Sawangan Baru, Kota Depok, Jawa Barat. Untuk pendaftaran dan informasi lebih lanjut, bisa menghubungi pihak rumah sakit di nomor Whatsapp 081292200060 atau kunjungi websitenya di rspermata.co.id.
5. Siloam Hospitals Bekasi Timur
Estimasi biaya melahirkan di Siloam Hospitals Bekasi Timur.
Persalinan Normal:
Executive: Rp15.000.000
VIP: Rp13.000.000
Deluxe: Rp10.000.000
Persalinan Caesar (ERACS):
Executive: Rp23.500.000
VIP: Rp18.500.000
Deluxe: Rp15.500.000
Harga paket ini berlaku untuk pasien umum mulai 1 Januari 2022. Estimasi ini khusus untuk noncito dan noncomplication. Di mana dalam setiap paketnya sudah termasuk dengan administrasi rawat inap, ruang ibu dan anak, fee dokter (obgyn, anestesi dan anak) untuk visit dan tindakan, obat-obatan dan alat medis, pemeriksaan laboratorium, screening Covid-19 sebelum rawat inap.
Siloam Hospitals Bekasi Timur berlokasi di Jalan Chairil Anwar Blu Plaza No.27 Margahayu, Bekasi Timur. Untuk pendaftaran dan informasi lebih lanjut, Mama bisa hubungi nomor telepon 021-80611900 atau 08119276658.
6. Mayapada Hospital Kuningan
Berikut ini estimasi biaya melahirkan di Mayapada Hospital Kuningan.
Persalinan Normal:
President Suite: Rp22.999.000
Suite: Rp20.999.000
Junior Suite: Rp18.999.000
Deluxe: Rp17.599.000
Superior: Rp15.599.000
General: Rp13.999.999
Persalinan Caesar:
President Suite: Rp42.500.000
Suite: Rp35.500.000
Junior Suite: Rp30.500.000
Deluxe: Rp26.900.000
Superior: Rp24.700.000
General: Rp22.500.000
Persalinan Caesar + ERACS:
President Suite: Rp47.000.000
Suite: Rp40.000.000
Junior Suite: Rp33.500.000
Deluxe: Rp30.000.000
Superior: Rp27.500.000
General: Rp25.000.000
Harga paket sudah termasuk dengan kamar rawat inap 3 hari 2 malam untuk persalinan normal dan caesar, serta 2 hari 1 malam untuk persalinan ERACS. Tindakan dokter spesialis kebidanan dan kandungan. Biaya itu juga sudah meliputi pemeriksaan laboratorium, ruang perawatan ibu dan bayi, tes pendengaran, vaksin polio dan hepatitis B, konsultasi klinik laktasi, edukasi memandikan bayi, dand dokumen frame foto bayi 10R.
Mayapada Hospital Kuningan berlokasi di Jalan H.R Rasuna Said Kav.C No.17, Karet Kuningan, Jakarta Selatan. Kamu bisa menghubungi hotline 150770 atau Whatsapp di nomor 082112302521 untuk informasi lebih lanjut.
7. Primaya Hospital Bekasi Utara
Berikut ini estimasi biaya melahirkan di Primaya Hospital Bekasi Utara.
Persalinan Normal:
Kelas III: Rp8.000.000
Kelas II: Rp10.000.000
Kelas I: Rp11.500.000
Deluxe: Rp12.000.000
Persalinan Caesar:
Kelas III: Rp14.000.000
Kelas II: Rp17.300.000
Kelas I: Rp20.500.000
Deluxe: Rp21.500.000
Paket melahirkan tersebut hanya berlaku untuk pasien umum. Paket tidak termasuk tindakan cito. Penambahan hari rawat inap di luar paket akan dikenakan biaya kamar tambahan. Paket sudah termasuk pemeriksaan penunjang laboratorium.
Tindakan di hari libur akan diberlakukan perhitungan cito.
Primaya Hospital Bekasi Utara berlokasi di Jalan Kaliabang, Perumahan Golden Citu, Teluk Pucung Bekasi Utara, Kota Bekasi. Informasi lebih lanjut, kamu bisa hubungi pihak rumah sakit di call center 021-88892000 atau melalui website di primayahospital.com.
8. Rumah Sakit Mitra Keluarga Kemayoran
Berikut estimasi biaya melahirkan di Mitra Keluarga Kemayoran.
Persalinan Normal: Rp9.300.000
Persalinan Caesar: Rp17.750.000
Harga tersebut berlaku mulai 1 Januari 2022 hingga 31 Desember 2022. Harga itu ini sudah termasuk benefit berupa baby kit dan tas bayi. RS Mitra Keluarga Kemayoran berlokasi di Jalan HBR Motik RT.13/RW.6, Kb. Kosong, Kec. Kemayoran, Jakarta Utara.
Untuk informasi lebih lanjut, hubungi pihak rumah sakit di nomor telepon 021-6545555 ext. 1003-5 atau melalui Whatsapp di nomor 08121890538. Mama bisa juga nih cari tahu detailnya melalui website resmi RS Mitra Keluarga di mitrakeluarga.com.
9. RSAB Harapan Kita
Berikut ini estimasi biaya melahirkan di RSAB Harapan Kita.
Persalinan Normal:
Kelas III: Rp7.800.000
Kelas II: Rp10.500.000
Kelas I: Rp12.000.000
VIP A: Rp15.500.000
VIP B: Rp19.000.000
Persalinan Caesar:
Kelas III: Rp12.000.000
Kelas II: Rp17.000.000
Kelas I: Rp20.000.000
VIP A: Rp25.000.000
VIP B: Rp30.000.000
Biaya sudah termasuk obat dan alat yang dipakai sejumlah Rp3.500.000. Belum termasuk dengan resep obat, infus, transfusi darah, laboratorium, radiologi, dan biaya jika Ibu atau bayi masuk ruang HDU/NICU. Biaya di atas untuk persalinan caesar 5 hari 4 malam dan normal 3 hari 2 malam.
RSAB Harapan Kita berlokasi di Jalan Letjen S. Parman Kav.87, Slipi Jakarta. Kamu bisa dapatkan informasi lebih detailnya dengan menghubungi nomor contac center di 02139731255.
Itulah estimasi biaya melahirkan tahun 2022 di rumah sakit. Harga yang tercantum di atas hanyalah perkiraan saja. Dengan mengetahui perkiraan biaya persalinan, kamu dan pasangan menjadi tahu berapa biaya yang haris kamu siapkan.